Jumat, 25 September 2009


jangan kaget jika melihat sekumpulan orang berkonvoi dengan mengenakan pakaian atau kostum yang cukup unik seperti pakaian tempo dulu. penampilan mereka mengingatkan kita akan penampilan pemuda atau masyarakat indonesia yang hidup di masa-masa perjuangan dulu.
ya, mereka memang para penggila sepeda ontel. keberadaan mereka udah banyak di tangerang ini. di beberapa ruas jalan di tangerang. dan biasanya setiap minggu pagi mereka para anggota komunitas ini berkumpul dan berkonvoi.
biasanya sebuah komunitas punya markas atau tempat tongkrongan yg biasa di jadikan tempat berkumpul. nah, di tangerang salah satunya terdapat di perumahan palem semi karawaci. mereka menamakan dirinya sebagai komunitas Masyarakat Pecinta Ontel Tangerang atau biasa di sebut MPOTAN ..
untuk bergabung dengan komunitas mpotan pun cukup mudah. " yang penting, punya sepeda ontel dan merupakan salah satu hobi dari orang tersebut."
mpotan selain berolahraga juga secara tidak langsung ingin melestarikan budaya bangsa indonesia. " pokoknya serba antik. hitung-hitung berolahraga sambil melestarikan kebiasaan orangtua kita dahulu kala." terang van K van. . . .. . .. . . (tangerang tribun/sabtu/13sept2008)

Selasa, 22 September 2009

bangkitnya sepeda onthel dari kuburan budaya ( MAGAZINE OBSESI/edisi3/5-20agust2009 )


SEPINTAS, fenomena budaya dulu semasa penjajahan Belanda dan Jepang ke Indonesia. terlihat di areal pemukiman atau perumahan Palem Semi Kota Tangerang dengan suatu perkumpulan sepeda onthel / lawas. Perkumpulan onthel tersebut dinamakan MPOTAN yaitu Masyarakat Pecinta Onthel Tangerang.
Pemandangan tersebut terlihat semanjak hadirnya sebuah club sepeda onthel ( onta) yang beranggotakan anak-anak muda yang sangat menghargai tradisi dan sejarah-sejarah jaman dulu. sampai-sampai mereka memakai pakaian-pakaian tempo dulu.
fenomena tersebut sangat jarang sekali kita lihat. sekalinya ada, pasti ontel tersebut hanya sebatas barang koleksi yang di jual dengan harga yang tinggi. ( magazine obsesi/edisi3/tahun1/5-20agust2009)